Rupiah menguat, netizen berterima kasih pada Gubernur BI Agus Marto
GUBERNUR BI. Agus Martowardojo saat ikuti fit and proper test di gedung MPR/DPR RI untuk menjadi Gubernur Bank Indonesia, pada 13 Maret 2013. Foto oleh Mast Irham/EPA
JAKARTA, Indonesia (UPDATED) —Sejak Selasa pagi, 6 Oktober, nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat menguat. Pada perdagangan Rabu, rupiah menguat sebesar 256 poin menjadi Rp 13.985 per dolar Amerika.
Kepala Riset NH Korindo Securities Indonesia Reza Priyambada mengatakan bahwa ini dipengaruhi oleh rencana peluncuran Paket Kebijakan Ekonomi Jilid III yang mengedepankan pembenahan kondisi makroekonomi yang lebih konkret, disertai dengan optimisme Presiden Joko "'Jokowi" Widodo yang meyakini pertumbuhan ekonomi nasional pada semester II 2015 akan lebih baik dibandingkan periode sebelumnya.
"Harapan fundamental ekonomi nasional yang positif otomatis akan mengangkat mata uang rupiah terhadap mata uang asing, seperti dolar AS," kata Reza seperti dikutip Antaranews.com.
Menurutnya, kebijakan pemerintah mengurangi pajak bunga deposito bagi eksportir yang menempatkan dana hasil ekspor di dalam negeri menambah likuiditas peredaran dolar Amerika di Indonesia.
Ini juga dipengaruhi oleh penundaan kenaikan suku bunga di Amerika.
"Proyeksi kenaikan suku bunga Amerika Serikat yang ditunda membuat dolar AS menjadi kurang menarik bagi investor pasar uang," kata Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra.
Sementara itu, ekonom dari PT Bank Permata Tbk (BNLI), Joshua Pardede, mengatakan penguatan rupiah terjadi karena kombinasi ekspektasi investor atas dampak kebijakan Bank Indonesia (BI) dan pemulihan daya beli masyarakat.
“Kalau dilihat, dari BI lebih efektif dibandingkan pemerintah. BI bilang baru Oktober, arahnya menarik devisa. Selama ini yang supply dolar kan cuma BI,” kata Joshua sebagaimana dikutip laman Bisnis.com
Penguatan nilai rupiah juga disambut gembira oleh netizen yang ramai-ramai mencuit dengan tagar #TerimakasihAgusMarto di Twitter. Agus Martowardojo adalah Gubernur BI saat ini.
Jempol utk para pmangku kbijakan dan inisiator moneter indo yg udh kerja keras utk nyegerin mata rakyat dgn baikin Rp #TerimaKasihAgusMarto
— gti.TM (@one_gusti) October 6, 2015
#terimakasihagusmarto is trending in Indonesia as rupiah jumps to its highest against dollar since 2012. The BI miracle!
— Resty Woro Yuniar (@restyworo) October 6, 2015
Untuk menstabilkan perekonomian negara diperlukan orang yang berani mengambil keputusan walau kontra dgn atasan. #TerimaKasihAgusMarto
— herman (@herman_ngk) October 6, 2015
Untuk menstabilkan perekonomian negara diperlukan orang yang berani mengambil keputusan walau kontra dgn atasan. #TerimaKasihAgusMarto
— herman (@herman_ngk) October 6, 2015
—Rappler.com
BACA JUGA:
Ayo langganan Indonesia wRap